Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Penyebab mesin cuci nyetrum

 


Juraganacee.com - Hai sobat! Selamat berjumpa kembali di blog juraganacee.com. di pertemuan kita kali ini kita akan membahas tentang faktor-faktor yang menyebabkan mesin cuci bisa nyetrum atau terjadi kebocoran arus pada body mesin cuci.

Ada beberapa penyebab yang bisa menyebabkan mesin cuci bisa nyetrum dan ini pasti berhubungan dengan adanya kebocoran arus yang mengenai body mesin cuci sehingga jika kita menyentuh bagian body mesin cuci kita akan kena aliran listrik tersebut.

Jika kita tanpa sengaja ataupun di sengaja memegang body mesin cuci dan tangan kita terasa kesemutan atau terasa kesetrum itu tanda-tanda adanya kebocoran arus listrik di body mesin cuci tersebut.

Dan hal ini jika di biarkan akan berbahaya terhadap keselamatan kita dan orang-orang yang berada di rumah kita.

Untuk itu agar tidak membahayakan kita harus sesegera mungkin memperbaiki mesin cuci tersebut.

Ok guys! Kita langsung ke pokok pembahasannya ya!

Beberapa penyebab body mesin cuci nyetrum

  • Kabel terkelupas akibat gigitan binatang kecil di rumah. Tanpa kita sadari jika di rumah kita banyak binatang kecil seperti tikus ini bisa menjadi salah satu penyebab body mesin cuci nyetrum. Biasanya karena tikus suka sekali menggigit kabel-kabel yang ada di dalam mesin cuci sehingga mengakibatkan kabel terkelupas dan menyentuh body mesin cuci dan ini akan berakibat arus bocor.
  • Gulungan kawat tembaga dalam motor mesin cuci short body atau kawat tembaga terkelupas karena di makan usia, ini juga bisa menjadi penyebab body mesin cuci nyetrum.
  • Kabel ground pada colokan listrik mesin cuci tidak terpasang dengan benar sehingga jika terjadi kebocoran arus tidak langsung terhubung ke ground yaitu tanah sebagai peredam kebocoran arus tersebut.
  • Kabel atau terminal penyambungan instalasi dalam mesin cuci terkena rembesan air sehingga menyebabkan kebocoran arus.
  • Salah satu komponen mesin cuci ada yang rusak sehingga menyebabkan adanya kebocoran arus listrik.
Beberapa penyebab kebocoran arus tersebut di atas sering sekali terjadi apalagi jika kondisi peletakan mesin cuci, berada pada tempat yang lembab.

Seperti kita ketahui jika kita meletakan sesuatu barang di tempat yang lembab dan basah pasti akan menyebabkan barang tersebut mudah karatan dan mudah rusak.

Untuk itu jangan sekali-kali kita meletakan mesin cuci di tempat seperti itu ya guys!

Akan lebih baik jika mesin cuci di letakan di tempat yang kering dan terhindar dari gangguan binatang kecil, sebaiknya mesin cuci tersebut di tempat yang sirkulasi anginnya baik dan tidak lembab.

Ok guys! Demikianlah beberapa penyebab yang bisa menyebabkan terjadinya kebocoran arus pada mesin cuci, semoga artikel ini bisa bermanfaat dan berguna untuk menambah pengetahuan kita semua, sampai bertemu lagi di artikel saya selanjutnya.
Salam 

Posting Komentar untuk "Penyebab mesin cuci nyetrum"